Jumat, 27 Maret 2009

MAN PANDEGLANG ADAKAN KEGIATAN TRAINING MOTIVATION PELAJAR “SUPERSUCCESS FOR STUDENTS”


Hari jumat kemarin bertepatan dengan tanggal 27 maret 2009 MAN Pandeglang telah mengadakan kegiatan Training Motivation khusus kelas XII yang bekerja sama dengan LP3M Pandeglang, pada kegiatan ini hampir semua kelas XII MAN Pandeglang ikut memeriahkan kegiatan ini, panitia juga mengundang dari sekolah-sekolah lain, sehingga tidak hanya dari siswa/i MAN saja yang hadir dalam kegiatan itu, misalnya saja MAS Al-ihsan, MAS Darul Iman dan MAS Darul Hijrah, sehingga acara ini sangat meriah sekali.



Acara di mulai tepat pada jam 08.00 dan berakhir pada jam 16.00, sambutan yang pertama adalah ketua LP3M Pandeglang, beliau mengungkapkan latar belakang kegiatan dan tujuan dari lembaga mereka, yakni LP3M yang peduli terhadap pendidikan yang ada di kabupaten pandeglang.


Setelah selesai sambutan dari ketua LP3M Pandglang, sambutan keduadi sampaikan oleh kepala MAN Pandeglang yaitu Drs. Sarwani, bliau mengungkapkan rasa terima kasih atas kehadiran bapak wakil bupati ke MAN Pandeglang karena menurut pak H. Sarwani jarang sekali pemerintahan kabupaten pandeglang mau sekedara nengok ke Madrasah ia juga menambahkan pemerintah kabupaten Pandeglang hanya menengok sebelah mata terhadap MAN, padahal seharusnya tidak begitu. Beliau juga menambahkan 4 syarat jika ilmu itu mau nempel di otak kita, yang pertama holatul lail, menurut beliau sholatul lail merupakan syarat wajib bagi setiap yang menuntut ilmu agar ilmunya dapat nempel di otak, yang ke dua dawamul wudhu, jika kita ingin ilmu itu nempel, kita harus mendawamkan/membiasan wudhu, kalau wudhu kita batal maka kita harus wudhu lagi dan seterusnya, yang ke tiga membiasakan bersiwak/menggosok gigi dan yang terakhir……

Sambutan yang ketiga di sisi oleh wakil bupati kabupaten pandeglang yaitu Drs. Erwan Kurtubi, pada permulaan ia mengatakan bahwa, apakah masyarakat pandeglang masih mengenal wakil bupatinya?......seketika kami ketawa, mengapa kami juga sadar mengapa pak wakil bupati berbicara seperti itu!......yang jelas sebagai warga pandeglang yang baik, kita akan melihat realita sekarang ini, mungkin tidak perlu di bahas di sini.
Ia dalam sambutannya mengatakan sungguh naïf sekali jika pemerintah kabupaten pandeglang melihat madrasah hanya sebelah mata, ia juga mengucapkan terima kasih terhadap kepala MAN pandeglang, ternyata beliau berbicara hampir satu jam, rencana beliau hanya akan berbicara 10 menit, karena sangat jarang dan di singgung oleh pak kepala bahwa pemerintah kabupaten pandeglang melihat madrasah hanya sebelah mata, dan beliau juga pada akhir pembicaraannya, beliau menyampaikan kepada kami tentang syarat menjadi orang yang sukses!
Beliau juga memberi petuah agar pemuda sekarang dan calon pemimpin di kabupaten pandeglang agar jangan menjadi pemimpin yang munafik, karena antara orang kafir dan orang nunafik kita akan usah membedakan antara ke duanya, kalau orang kafir sudah pasti kita dapat langung dapa membedakan tapi kalau orang munafik, ungguh susah sekali.

Dan acara pamungkas seremonial di tutup oleh penampilan Drama cabaret oleh kelas XII-A MAN Pandeglang yang berjudul gara- gara cinta, drama ini merupakan drama yang di bawakan oleh kelas tiga bahasa ketika berlomba di UPI Kampus Serang dan Alhamdulillah dapat juara satu se-provinsi Banten, maju terus cabaret MAN Pandeglang…….!
Acara inti di mulai pada jam setengah sebelas yang di pandu oleh ketua LP3M pandeglang dan menampilkan seorang motivator muda Indonesia yaitu kak Aris Setyawan S. TP dan acara berakhir tepat pada jam setengah empat sore,,,,,

Aris Setyawan menampilkaan presentasinya sangat menarik sekali, menuurut beliau rahasia sukses ujian nasional yaitu sebagai berikut :
1) Susunlah targetmu. Bahan baker yang membuat orang senantiasa bergerak adalah memiliki target.
2) Usahakan dengan optimal. Ikan paus hanya bias di dapatkan di samudera, bukan di selokan.
3) Konsentrasi pada tujuan. Focus adalah kuncinya.
4) Siapkan strategi belajar. Gunakan waktu- waktu terbaikmu untuk belajar.
5) Efektifkan wakru. Berapa waktu yang di miliki oleh orang- orang sukses?..... berapa waktu yang di miliki oleh pengangguran?..... siapapun kita , apakah orang kaya ataupun orang miskin, baik siswa berprestasi ataupun siwa berprutasi. Semuanya di berikan jatah waktu yang sama, karena Allahh maha adil.
6) Serahkanlah kepada Allah. Tidak ada seorangpun yang mengerti kita dengan sempurna selain Allah.

Berikut ini adalah photo- photo ketikan dalam kegiatan Training Motivation di MAN Pandeglang….







Tidak ada komentar:

Posting Komentar